Selasa, 18 Februari 2014

WEBSITE DENGAN ANTARMUKA MENARIK

Postingan awal ini membahas tentang website yang memiliki tampilan antarmuka yang menarik, untuk lihat selengkapnya bisa kunjungi website  polarbearplunge.sandiegozoo.org siapa tau bisa jadi inspirasi bagi yang ingin buat website yang inovatif dan kreatif. sedikit cuplikan dari website tersebut ..

Tampilan awal

Apa sih yang buat website itu menarik ??
website ini memberikan informasi secara lengkap tentang beruang kutub terlihat terdapat beberapa menu yang diberikan.website ini memberikan kesan bahwa kita ikut merasakan suasana kutub utara dengan suara-suara angin yang berhembus kencang serta animasi beruang kutub yang bergerak.

nah yang bikin menariknya lagi bukan sekedar informasi tentang beruang kutub aja tapi ada gamenya juga . gamenya seperti puzzle dimana beruang kutub sedang berjalan di potongan es, kita diminta untuk menyatukan potongan es tersebut. sekilas info permainanya :


wah masih banyak lagi yang bikin menarik dari web ini , silahkan kunjungi webnya ke polarbearplunge.sandiegozoo.org. 
silahkan komentar jika teman-teman punya pendapat .. 
terima kasih udah membaca :)


7 komentar:

  1. G64134011: Tampilan antarmuka website sandiego zoo sangat menarik dari segi animasinya. Membuat beberapa games agar user tertarik untuk mengeksplore seluruh menu yang ada (termasuk link menuju blog,shop zoo,dan informasi lainnya yang terselip dibagian bawah werbsite). Efek suara suasana kutub juga membuat user merasa seperti berada di kutub. Ketika loading terdapat tulisan dan gambar "We wont be long" memberi efek kepada user seolah - olah memang tidak akan lama proses menunggunya. Website juga hanya memberikan cuplikan informasi, sehinga user bisa akses informasi yang lebih lengkap dari link2 menu dibagian bawah. Hal ini membuat website tidak penuh dengan informasi yang berisi tulisan - tulisan yang biasanya membuat user malas untuk membaca di satu tempat sekaligus. Ketika user beralih sari website ini dan kembali mengakses website kembali terdapat tulisan "click to reactive" --> beruang yang tadinya freeze kembali bergerak.

    BalasHapus
  2. memang sangat menarik jika kita buka website tersebut. tapi website tersebut masih menggunakan flash, tidak menggunakan HTML5 yang juga mendukung graphic yang baik dan lebih cepat

    BalasHapus
  3. website in memiliki antarmuka yang menarik, unik. tetapi saat pertama kali saya membukanya saya sedikit kebingungan :D dan waktu untuk masuk ke menu-menu nya cukup lama. meskipun seperti itu, web ini sangat menarik dan cukup informatif :)

    BalasHapus
  4. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  5. Tampilan dari website ini menarik sekali untuk dilihat, tapi sayangnya ketika saya membuka website tersebut pertama kali, harus menunggu waktu yang cukup lama untuk loading nya. Tidak hanya waktu pertama saja, tp ketika mengakses halaman lainnya juga membutuhkan loading yang cukup lama.

    Untuk membuat website tidak hanya mementingkan desain nya yang menarik, tapi juga harus memperhatikan waktu untuk mengakses website nya tersebut.

    BalasHapus
  6. Tampilan web ini sangat menarik. Warna warna yang disuguhkan sangat membuat mata terpesona. Namun untuk pengguna yang awam mungkin akan membingungkan. Selain itu untuk membuka web ini cukup lama prosesnya.

    BalasHapus
  7. dhita, setuju web tersebut sangat menarik dengan perpaduan warna yg baik, effect yang membuat web tersebut semakin hidup, dan mudah digunakan bagi user yang berkunjung :)

    BalasHapus